Kamis, 22 Juli 2010

Bacaan Harian Injil, Kamis 22-07-2010

Bacaan Harian Kitab Suci Injil
Hari Peringatan St. Maria Magdalena
Kamis, 22 Juli 2010
Matius 13 : 10-17

10.Maka datanglah murid-murid-Nya dan bertanya kepada-Nya:"Mengapa Engkau berkata-kata kepada mereka dalam perumpamaan?"

11.Jawab Yesus:"Kepadamu diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga, tetapi kepada mereka tidak.

12.Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan, tetapi siapa yang tidak mempunyai, apapun juga yang ada padanya akan diambil daripadanya.

13.Itulah sebabnya Aku berkata-kata dalam perumpamaan kepada mereka, karena sekalipun melihat, mereka tidak melihat dan sekalipun mendengar, mereka tidak mendengar dan tidak mengerti.

14.Maka pada mereka genaplah nubuat Yesaya, yang berbunyi: Kamu akan mendengar dan mendengar, namun tidak mengerti, kamu akan melihat dan melihat, namun tidak menanggap.

15.Sebab hati bangsa ini telah menebal, dan telinganya berat mendengar, dan matanya melekat tertutup, supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik sehingga Aku menyembuhkan mereka.

16.Tetapi berbahagialah matamu karena melihat dan telingamu karena mendengar.

17.Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya banyak nabi dan orang benar ingin melihat apa yang kamu lihat, tetapi tidak melihatnya, dan ingin mendengar apa yang kamu dengar, tetapi tidak mendengarnya.

Renungan/Sharing :
Bacaan Alkitab hari ini merupakan kelanjutan dari bacaan hari Rabu kemarin. Yesus mengajar kepada orang banyak dengan perumpamaan karena sekalipun mereka melihat (Yesus) tetapi tidak melihat (dengan mata rohani), sekalipun mendengar (apa yang difirmankan Yesus) tetapi tidak mendengar dan mengerti dengan hatinya. Berbahagialah murid-murid Yesus karena mereka boleh melihat dan mendengar Yesus, boleh menerima karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga. Namun kita yang hidup bukan di jaman Yesus pun boleh berbahagia, karena Yesus pernah berkata : "Berbahagialah orang yang tidak melihat, namun percaya ."

Semoga kita mampu melihat dan mendengar Yesus secara rohani sehingga kita bisa mengerti dan menanggapi sabda-Nya. Tuhan Yesus memberkati senantiasa, amin.

Shallom


Tidak ada komentar:

Posting Komentar